Masa Sekarang
Karen bagitu pentingnya masa sekarang maka sebaiknyalah kita memikirkan dengan pertimbangan yang seteliti mungkin atas apa yang kita kerjakan, setiap apa yang kita ucapkan karena hal itu akan sangat berpengaruh pada apa yang akan kita peroleh di masa yang akan datang. Dan saya yakin bahwa setiap orang pasti menginginkan masa datang yang lebih baik daripada masa sekarang bahkan jauh lebih baik dari masa sekarang maupun masa lalu.
Seperti ketika seorang mahasiswa atau pelajar sedang berada di pertengahan semester, sementara di masa lalu ia mendapat pengalaman yang kurang menyenangkan yaitu mendapatkan nilai yang kurang baik pada ujian semester maka sekaranglah saatnya untuk memperbaiki hal itu. Dengan harapan bahwa ujian semester yang akan datang tidak akan berakhir sama dengan semester lalu. Sekaranglah saatnya melakukan segala macam tindakan untuk mempersiapkan diri, misalnya belajar dengan sungguh-sungguh, mencari banyak referensi, membaca buku, mengerjakan tugas dengan baik, dan lain sebagainya.
Pepatah mengatakan “Berakit-rakit dahulu, berenang-renang ke tepian. Bersakit-sakit dahulu, bersenang-senang kemudian.” Maknanya sangat jelas, bahwa untuk mendapatkan masa depan yang lebih baik maka masa sekarang harus kita tempuh dengan banyak hambatan dan tantangan dan semua itu pasti sangat tidak menyenangkan. Hanya saja bnyak orang yang orientasinya adalah masa sekarang dengan mengatakan bahwa “Mumpung sekarang ada kesempan maka kita harus memanfaatkannya untuk bersenang-senang.” Dengan demikian, orang ini hanya akan memikirkan masa sekarang saja. Mungkin memang sekarang ia mendapatkan kenyamanan tetapi entah di masa mendatang?
Masa depan masih sangat panjang dan jelas ia menawarkan begitu banyak kenikmatan. Kita hanya harus bersabar dengan segala hambatan yang dihadapi sekarang. Orang yang berpikiran panjang tidak akan menyia-nyiakan waktu sekarang untuk hal-hal yang tidak berguna apalagi hal-hal yang akan merusak masa depannya. Dengan target dan semangat, masa sekarang akan menjadi suatu kenangan yang sangat indah di masa depan nanti. Meskipun saat ini, kita merasakan hal itu sebagai suatu ketidaknyamanan.
No comments:
Post a Comment